Talkshow & Gathering with BTN Prioritas

15 Agu 2024

Share:

Surabaya, 14 Agustus 2024 – Home Galleria, bagian dari INFORMA, bersama dengan BTN Prioritas sukses menggelar acara "Luxury Living Talkshow & Gathering" yang bertempat di Home Galleria Pakuwon Surabaya. Mengundang nasabah prioritas BTN dan top spender INFORMA, acara ini digelar untuk memberikan wawasan mengenai hunian mewah serta solusi finansial eksklusif. Dalam kesempatan ini, Home Galleria memperkenalkan berbagai koleksi furnitur dan dekorasi mewah yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman hunian yang lebih berkelas khusus untuk nasabah BTN Prioritas terundang.

Sesi talkshow menjadi pusat perhatian dalam acara ini, dengan topik yang beragam dan relevan. Dari pihak INFORMA, Selfiana Farida selaku Area Manager Home Galleria bersama Desainer Interior INFORMA Custom Furniture, memberikan introduksi brand Home Galleria serta memperkenalkan toko baru di Pakuwon Surabaya. Mereka juga memaparkan berbagai layanan dan keuntungan berbelanja di Home Galleria, yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan hunian mewah para pelanggan. Sementara itu, dari pihak BTN Prioritas, Bapak Emanuel dan Ibu Fiera Yasidha membahas tren gaya hidup , benefit serta program - program menarik dari BTN Prioritas.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang interaktif, diikuti dengan store tour di Home Galleria yang memberikan kesempatan bagi para tamu untuk melihat koleksi spesial secara langsung. Di akhir acara, para peserta diajak untuk menikmati sesi networking yang disertai dengan sajian snack. Tidak hanya itu, para tamu juga mendapatkan penawaran eksklusif seperti voucher belanja dan membership gratis INFORMA Rewards, serta promo spesial dari BTN Prioritas yang hanya berlaku pada hari itu. Acara ini diharapkan dapat menginspirasi para tamu untuk menciptakan hunian mewah sesuai dengan style mereka.



Follow us on

Download INFORMA Mobile App

download at playstore download at appstore

Get the latest updates from INFORMA

PT Home Center Indonesia
Puri Kencana No. 1 6, RT.6/RW.2 , South Kembangan
West Jakarta, Special Region of Jakarta 11510