Beda Orang Beda juga Fungsi Troli Dapur pada Huniannya! Cek Selengkapnya di sini!

19 Feb 2021

Share:

Fungsi troli dapur - Perabot rumah tangga yang satu ini tentunya sudah tidak asing bagi Sobat INFORMA yang menyukai gaya hunian minimalis dan multifungsi. Troli dapur tidak hanya menjadi solusi yang praktis bagi penyimpanan pada hunian Anda, tapi juga memainkan peran penting pada aksen dekorasi di ruangan tertentu. 

Yuk, simak 5 fungsi troli dapur ala INFORMA berikut ini dan temukan rekomendasi varian dan desainnya yang tepat untuk hunian Anda!

Fungsi Troli Dapur Sebagai Penyimpanan Cemilan dan Snack

Fungsi troli dapur yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang gemar membeli cemilan dan snack untuk temani waktu #dirumahaja. Memfungsikan troli dapur sebagai penyimpanan cemilan dan snack tentu lebih praktis dibandingkan dengan kabinet dapur. Desain troli dapur yang pada umumnya bersifat terbuka membuat Anda jadi lebih mudah untuk melakukan penataan.

Untuk fungsi dapur yang satu ini Anda bisa memanfaatkan Winston Troli Dapur INFORMA. Terdiri dari tiga tingkat rak berkapasitas 5 kg, dengan roda di bagian kaki yang mudah dikendalikan. Troli ini terbuat dari material metal berlapis powder coating agar lebih tahan karat dan awet digunakan.

Baca juga: Masak Makanan Korea yang Hits di Drakor Bersama INFORMA #dirumahaja

Pecinta Tanaman Bisa Fungsikan Troli Dapur Sebagai Display 

Bagi Sobat INFORMA yang mulai mendalami hobi memelihara tanaman hias selama pandemi, fungsi troli dapur juga bisa menjadi display untuk tanaman favorit Anda. Seperti halnya serial Hunter Troli Dapur di atas. 

Memiliki tampilan warna putih yang simple, tempatkan Hunter Troli Dapur INFORMA yang sudah dihiasi tanaman pada sudut ruang tamu Anda. Saat sekiranya tanaman hias Anda membutuhkan waktu berjemur, Anda bisa dengan praktis mendorong troli ini pada area yang terkena sinar matahari. Fungsional sekaligus estetik bukan, Sobat INFORMA?

Sangat Praktis! Troli Dapur Difungsikan Sebagai Meja Makan

Fungsi troli dapur sekaligus sebagai meja makan bisa jadi alternatif bagi hunian Anda yang memiliki space kitchen yang terbatas. Anda bisa memanfaatkan tipe Roxane Troli Dapur INFORMA

Roxane Troli Dapur dilengkapi sejumlah kompartemen dan laci penyimpanan untuk tempat perlengkapan makan seperti piring, mangkuk hingga sendok garpu. Troli ini hadir dengan desain modern, terbuat dari material MDF dan rubber wood berkualitas dan dilengkapi gagang ergonomis. Sangat pas untuk desain ruang makan minimalis scandinavian Anda. 

Pemuja Kerapihan Pilih Fungsi Troli Dapur untuk Kebutuhan Decluttering

Tak bisa dipungkiri juga fungsi troli dapur yang paling utama adalah untuk penyimpanan. Oleh karena itu, bagi Anda yang memiliki hobi beres-beres dan menyortir-nyortir barang atau sering dikenal dengan decluttering, maka troli dapur INFORMA bisa jadi teman baik Anda.

Untuk menjalankan fungsi ini, Anda bisa memilih tipe Huxly Basket Trolley INFORMA. Merupakan serial troli dapur INFORMA yang memiliki desain keranjang yang lebih tinggi sehingga cocok untuk menampung barang-barang yang memiliki ukuran besar. Bahkan juga bisa digunakan untuk menampung kotak-kotak penyimpanan seperti gambar di atas.

Baca juga: Intip 3 Hobi Seru #Dirumahaja dan Manfaatnya untuk Hunian Anda!

Fungsikan Troli Dapur Sebagai Aksen Dekorasi di Ruang Makan

Satu lagi fungsi troli dapur ala INFORMA yang patut Anda pertimbangkan, yaitu sebagai aksen dekorasi di ruang makan Anda. Pilih Rex Troli Dapur yang memiliki desain unik dengan pilihan warnanya yang colorful, yaitu merah (tersedia juga varian warna hitam dan putih).

Rex Troli Dapur dilengkapi 2 tingkat rak dan 1 laci penyimpanan. Terbuat dari material MDF dengan finishing wood dan memiliki dimensi 48 x 38 x 87.3 cm. Dalam kondisi malas gerak atau mager, Anda juga bisa memanfaatkan aksen dekorasi ini sebagai alat pembawa makanan dari dapur ke meja makan. Jadi, Anda tidak perlu bolak-balik, cukup gunakan troli untuk membawa hidangan yang ingin disajikan.

Baca juga: 5 Tipe Storage Metal Unik yang Wajib Anda Miliki di Rumah!

Itu dia 5 fungsi troli dapur yang patut Anda coba berikut rekomendasi style dan variannya dari INFORMA. Beda orang beda juga bukan fungsi troli dapur pada huniannya? Kira-kira mana yang menjadi kebutuhan Anda, Sobat INFORMA?

Masih banyak fungsi troli dapur yang bisa Anda eksplorasi. Temukan varian selengkapnya dengan mendatangi toko INFORMA terdekat atau cek secara online via INFORMA ONLINE. Tak lupa juga, kini belanja produk-produk INFORMA jadi makin mudah dengan fasilitas belanja #dirumahaja yang tersedia. 

Yuk, temukan inspirasi furniture dan promo INFORMA menarik lainnya dengan cara klik: bit.ly/InformaSpecialOffers



Follow us on

Download INFORMA Mobile App

download at playstore download at appstore

Get the latest updates from INFORMA

PT Home Center Indonesia Retail
Puri Kencana No. 1 6, RT.6/RW.2 , South Kembangan
West Jakarta, Special Region of Jakarta 11510