Inspirasi Area Kerja Lesehan - Keberadaan ruang kerja yang nyaman kini sudah menjadi kebutuhan hampir bagi semua orang. Terlebih bagi Anda yang secara rutin menjalankan aktvitas kerja #dirumahaja. Namun, tetap saja tidak bisa dipungkiri jika panjangnya durasi bekerja di ruang kerja sendiri kadang dapat menimbulkan kebosanan yang bisa berdampak negatif pada konsentrasi kerja.
Untuk mengatasi kondisi ini, Anda bisa melakukan beberapa hal, seperti melakukan make over pada ruang kerja secara berkala agar atau memanfaatkan semua area atau sudut di rumah sebagai tempat bekerja dan sumber inspirasi. Nah, pada ulasan kali ini, INFORMA akan berbagi inspirasi area kerja lesehan #dirumahaja untuk Anda yang membutuhkan suasana kerja yang baru.
Anda hanya perlu melakukan 3 tips di bawah untuk menyulap area ruang tamu Anda menjadi area kerja lesehan #dirumahaja. Kunci utama adalah memanfaatkan semua furniture yang sudah ada di ruang tamu, lalu tambahkan sesuatu yang ekstra untuk nuansa kerja berbeda yang tetap nyaman dan produktif.
Nah, kira-kira barang apa saja yang bisa menghadirkan efek ekstra nyaman untuk area kerja lesehan Anda? Yuk, simak rekomendasi selengkapnya dari INFORMA berikut!
Baca juga: Tipe Meja Kerja di Rumah untuk Suasana Kerja yang Lebih Fresh
Gunakan Chair Pad Memory Foam untuk Area Kerja Lesehan
Posisi duduk merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi konsentrasi kerja. Selain itu, posisi duduk yang salah juga bisa memberikan dampak buruk bagi kesehatan. Mempertimbangkan hal tersebut, pastikan jika area kerja lesehan Anda #dirumahaja dilengkapi dengan alas duduk yang nyaman.
Anda bisa menggunakan chair pad memory foam INFORMA untuk kebutuhan yang satu ini. Memiliki material utama berupa polyester, chair pad memory foam ini tidak memberikan efek panas sehingga nyaman menemani waktu kerja Anda yang panjang. Alas duduk empuk ini memiliki dimensi produk 38 x 43 x 10 cm. Saat pembelian, chair pad memory foam INFORMA terdiri dari 2 set alas duduk.
Saat menggunakan chair pad memory foam sebagai alas duduk untuk bekerja, Anda bisa memfungsikan meja ruang tamu sebagai meja kerja Anda.
Meja Lipat Serbaguna untuk Kerja Lesehan di Ruang Tamu
Nuansa kerja baru juga bisa Anda dapatkan dengan memanfaatkan penggunaan meja lipat multifungsi INFORMA. Cukup dengan duduk lesehan di atas karpet, lalu fungsikan meja lipat multifungsi INFORMA sebagai meja kerja Anda. Maka suasana lesehan bagai di taman pun bisa didapat di ruang tamu, terutama jika posisi duduk lesehan Anda dekat dengan terpaan sinar matahari yang cerah.
Beberapa rekomendasi meja lipat multifungsi untuk area kerja lesehan Anda mencakup Joy Meja Lipat Ergonomis dan Oxy Meja Lipat Colorful. Joy Meja Lipat Ergonomis memiliki fitur modern seperti kipas angin mini yang bisa digunakan lewat USB port. Desainnya pun ergonomis dengan ketinggian kaki dan kemiringan permukaan meja yang bisa diatur sesuai kenyamanan. Sangat cocok bagi Anda yang mendambakan aksen futuristik pada area kerja lesehan Anda.
Nah, hadir dengan tampilan colorful, Oxy Meja Lipat juga bisa jadi alternatif untuk temani waktu kerja lesehan #dirumahaja. Meja ini memiliki papan dengan kemiringan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kerja Anda. Oxy Meja Lipat memiliki dimensi 60 x 34 x 26 cm dan terbuat dari material MDF yang tahan lama.
Karpet sebagai Pusat Gravitasi Area Kerja Lesehan
Satu lagi produk yang tak kalah pentingnya untuk area kerja lesehan #dirumahaja, yaitu karpet. Sebagai pusat gravitasi waktu kerja lesehan Anda, karpet memainkan peran penting sebagai tempat kerja hingga meja kerja jika sewaktu-waktu Anda memutuskan kerja lesehan berubah menjadi kerja rebahan.
Nah, spesial selama periode promo awal tahun INFORMA New Year, New Home, New Spirit!, dapatkan penawaran spesial untuk serial karpet terbaik dari INFORMA. Beberapa diantaranya seperti karpet Home Jersey atau karpet Dusty INFORMA.
Serial Karpet Home Jersey tidak hanya unggul dari segi kenyamanan dan material pembuatannya, yaitu polypropylene. Namun, Karpet Home Jersey juga memiliki keunikkan dari segi desain dan tampilan warna abu-abunya yang sedang menjadi tren warna 2021.
Baca juga: Tren Warna 2021 dan Tips Dekorasinya Ala Informa untuk Interior Rumah Anda!
Di sisi lain, waktu kerja Anda pun akan terasa sangat nyaman dan penuh kelembutan ditemani oleh serial karpet dusty dari INFORMA. Dibalut dengan pilihan warna pink yang manis, hadirkan nuansa kerja lesehan yang dreamy dan tenang lewat kehadiran karpet bermaterial polyester ini.
Demikian, inspirasi area kerja lesehan #dirumahaja yang dapat Sobat INFORMA coba! Cukup praktis, less effort dan budget wise, bukan? Jadi, Anda hanya perlu memanfaatkan furniture yang sudah ada kemudian tambahkan produk pilihan tertentu untuk kenyamanan ekstra selama bekerja.
Dapatkan juga rekomendasi produk-produk bernilai ekstra untuk area kerja lesehan Anda sekarang di toko INFORMA terdekat. Bisa juga belanja via INFORMA ONLINE atau fasilitas belanja #dirumahaja lainnya.
Nikmati juga promo awal tahun dari INFORMA. Hanya berlaku hingga 21 Februari 2021! Simak selengkapnya di sini!
Baca selengkapnya: Promo Awal Tahun INFORMA Penuh Inspirasi Lewat Konsep Zonasi